Rabu, 30 April 2014

Cara menginstal Linux Ubuntu menggunakan VMware Workstation 10.0


VMware Workstation adalah sebuah software untuk menjalankan sistem operasi didalam sistem operasi yang sudah ada di komputer atau di Laptop. Sehingga User dapat memboot suatu sistem operasi sebagai host operating system (sistem operasi tuan rumah) dan lalu menjalankan sistem operasi lainnya. Sistem operasi yang dijalankan di dalam host operating system rumah dikenal dengan guest operating system (sistem operasi tamu). Berikut ini langkah-langkah menginstal Linux Ubuntu menggunakan VMware Workstation 10.0.

1.Langkah pertama jalankan program VMWare Workstation, lalu pilih "Create a New Virtual Machine".


 2.Lalu muncul kotak dialog "New Virtual Machine Wizard", pilih "Typical", lalu klik "Next".


3.Kemudian pilih media instalnya, bisa melalui cd drive atau menggunakan file iso, contohnya menginstal menggunakan file iso.


4. Lalu klik browser untuk mendapatkan file iso (linux ubuntu) tersebut, lalu klik "Open" kemudian kembali lagi pada kotak dialog "Guest Operating System Installation", lalu klik "Next".


5.Selanjutnya ketik nama di kotak "Full name", begitu juga pada kotak "User name"-nya, buat password sendiri, lalu ketik password yang sama pada kotak "Confirm", setelah itu klik "Next".


6.Ketik nama dan tentukan lokasi penyimpanannya, lalu klik "Next".


7.Tentukan ukuran maksimal harddisknya, jangan terlalu besar misalnya 8.0 GB, lalu klik "Next".


8.Selanjutnya teliti lagi baik-baik persiapan sebelum penginstalan, cek lagi besar memory RAMnya di "Customize Hardware", atur sesuai keinginan, jika sudah klik "Close", terakhir klik "Finish".



9.Proses Instalasi sedang berlangsung.


10.Proses Instalasi tahap pertama selesai dan beberapa tahap penginstalan selanjutnya.





11.Kemudian masukkan password yang dibuat pada awal setting tadi.



13.Inilah tampilan linux ubuntu yang sudah berhasil di instal di VMware Workstation, dan proses penginstalan pun selesai.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar